Friday, March 01, 2024

Renungan Kristen | Matius 6:9

Thema : KERAJAAN SORGA Adalah Fokus Gereja.

Nats.    : Matius 6:9

Penjelasan Materi:

Kristus mengajar murid2-Nya berdoa kepada Bapa demikian : 

"...datanglah Kerajaan-Mu ... di bumi seperti di sorga." (Mat 6:9). 

Doa ini memperlihatkn bahwa kehendak Allah adalah agar kerajaan-Nya "ADA DI BUMI". 

Di zaman Yohanes Pembaptis Kerajaan Allah hanya "SUDAH DEKAT" 

Pada zaman Yohanes pembaptis hidup, dia mengumumkan bahwa: 

"... Kerajaan Sorga sudah dekat...!" (Mat.3:2 ; 4:17 ; 10:7). 

Ayat ini menunjukkn bahwa sebelum kedatangan Yohanes Pembaptis, "Kerajaan Sorga BELUM ADA". 

Setelah dia tampil, dalam pemberitaannya, kerajaan Sorga masih belum juga ada; =Tetapi sudah dekat=. 

Pada saat Kristus Memulai Pelayanan-Nya, dan bahkan saat Kristus mengutus murid2-Nya untuk memberitakn, Kerajaan Sorga masih belum juga datang (Mat 4:17, 10:7). 

Jadi Jelasnya Kapan Kerajaan Sorga datang..???

Jawabnya dapat kita lihat pada prumpamaan Kristus di mana dalam perumpamaan ini KRISTUS untuk pertama kalinya berkata: 

"... Kerajaan sorga itu seumpama...." (Mat 13:24)
Ini adalah pertama kalinya Tuhan berkata: 

"Kerajaan Sorga seumpama...".  

bagian ini mengumpamakan kedatangan kerajaan sorga. 

Perumpamaan apakah itu...????? 

Ini lah Perumpamaan tentang penaburan benih 
"Gandum dan Ilalang". 

"...Hal Kerajaan Sorga itu seumpama orang yg menaburkan benih yang baik di ladangnya." (Mat.13:24). 

Melalui perumpamaan ini kita dapat mengetahui bahwa permulaan datangnya Kerajaan Sorga adalah melalui==> "PENABURAN BENIH-BENIH YG BAIK (GANDUM)". 

Benih Gandum adalah anak2 Kerajaan Sebagai pembuat/penyusun Kerajaan Sorga di bumi. 

Mat 13:38==> 
"...Benih yang baik itu anak2 Kerajaan". 

Anak2 kerajaan inilah yang membentuk kerajaan sorga. 

Kerajaan sorga adalah sebuah kerajaan di bumi dengan anak2 Allah sebagai pembuat/penyusun kerajaan itu. 

Mat, 13:24.... benih itu di tabur di ladang. 

"...Hal Kerajaan Sorga itu seumpama org yg menaburkan benih yg baik di ladangnya. " 

Mat .13:38a==> : "..ladang ialah dunia.." 

Jadi kerajaan sorga hari ini telah ada di dunia, di bumi ini lah, kerajaan yg di sorga  datang ke bumi. (Mat 6:9). 

Singkatnya:
<==Menabur Benih Di Bumi Menjadi Kerajaan Sorga di bumi==>. 
Kapan benih2 yg baik ini ditaburkan di bumi..??? 

Benih ini ditaburkan di bumi pada hari 'pentakosta', yakni pada saat Allah mencurahkan roh-Nya dimana tiga ribu orang dibaptis<==>(Kis 2:41). 

Hari pentakosta adalah: "Hari Kelahiran Gereja". 

Hidup gereja yg normal, atau hidup gereja yang sesuai dengan kehidupan gereja mula2 adalah REALITAS "Kerjaaan Sorga" hari ini. 

Mat 16:18-19. Di sana KRISTUS memakai kata "Jemaat" dan "Kerajaan sorga" secara bergantian namun menunjuk kepada satu hal. 
===>>"...Engkau adalh Petrus dan di atas batu karang ini Aku akan mendirikn jemaat-Ku (Gereja-Ku)
'..........Kepadamu (Petrus) akan Kuberikn kunci Kerajaan Sorga.
(Mat 16:18-19) Di sini Kristus seolah berkata kpd Petrus:==>

"Petrus..!!!!! Aku akan mendirikan Gereja, dan kepadamu Aku akan memberikan KUNCinya (kunci kerajaan sorga). 

PETRUS Membuka PINTU Kerajaan Sorga bagi 3000 Orang pada hari pertama PENTAKOSTA. 

Apa maksud KRISTUS saat Dia berkata kepada Petrus "...kepadamu Aku akan memberikan KUNCInya....???" (kunci kerajaan sorga). 

Ini lah kunci membuka "ZAMAN" kerajaan sorga di bumi. 

Pada hari pentakosta Petrus menggunakan "Kunci" ini untuk membuka "Pintu Gerbang Kerajaan Sorga" 

3000 orang yang dibaptis pada hari itu (Kisah Para Rasul 2:41). 
Melalui baptisan ini mereka masuk ke dalam kerajaan sorga ini. 

Inilah permulaan kerajaan sorga, yg adalah hidup gereja yang normal. 

Kehidupan Gereja yg NORMAL adalah:==>
KEHIDUPAN KERAJAAN<== 

"Hidup Gereja Yg Normal" itulah: realitas Kerajaan Sorga hari ini. 
Roma 14:17, menyebutkan Kerajaan-Nya dengan acuan yang jelas kepada hidup gereja yang normal.

===================================
Semua Renungan2 ini adalah : catatan-catatan Khotbah John Lambai, S.Pd.K, yang sudah di khotbahkan di GPdI Eben-Haezer Sinangkala
==================================

Renungan Harian Kristen
RENUNGAN HARIAN KRISTEN & LIRIK LAGU ROHANI Updated at:
Get Free Updates:
*Please click on the confirmation link sent in your Spam folder of Email*

Be the first to reply!

Post a Comment

 
back to top